Munculnya istilah PAKEM

Istilah PAKEM muncul dari berbagai pendekatan yang berkembang selama ini, seperti SAL (student active Ieaming) yang di Indonesia dikena...

Munculnya istilah PAKEM
Istilah PAKEM muncul dari berbagai pendekatan yang berkembang selama ini, seperti SAL (student active Ieaming) yang di Indonesia dikenal dengan CBSA (cara belajar siswa aktif), dengan latar belakang teori pengajaran dan pengajaran (teaching and learning theory) yang mendukungnya. Pembelajaran aktif (active Ieaming) merupakan salah satu model pembelajaran yang melahirkan PAKEM.

Model pembelajaran aktif dinilai memang dapat (1) menciptakan ketertarikan bagi siswa (creating excitement in the Classroom), (2) memberikan kesempatan kepada siswa untuk dapat berfikir dan bekerja (getting students to think and work). Bagaimana pun juga pembelajaran aktif disarankan untuk digunakan dalam proses pembelajaran untuk membuat siswa lebih banyak melakukan sesuatu daripada hanya sekedar mendengarkan (student must do more than just listen). Siswa harus membaca, menulis, mendiskusikan, atau terlibat secara aktif dalam pemecahan pelbagai masalah (they must read, write, discuss, or be engaged in solving problems). Lebih dari itu, siswa dilibatkan secara aktif dalam proses berfikir tingkat tinggi (higher order thinking) seperti untuk kegiatan analisis, sistesis, dan penilaian (Chikering and Gamson, 1987).

Strategi pembelajaran aktif kemudian lebih dikenal dengan pembelajaran siswa aktif (student active learning) atau disngkat SAL, yang di indonesia melahirkan pendekatan pembelajaran yang diberi nama Cara Belajar Siswa Aktif (CBSA). Sayang pendekatan yang bagus ini dalam pelaksanaannya mengalami banyak penyimpangan. Misalnya, aktivitas siswa lebih bersifat fisik, seperti mengubah-ubah pola tempat duduk untuk kegiatan diskusi kelompok kecil. Kegiatan berfikir tingkat tinggi yang dilakukan lebih banyak dalam bentuk diskusi kelompok dan melaporkan hasil kegiatan diskusi kelompok di depan kelas. Akibatnya, target pencapaian kurikulum mengalami kedodoran.

Di perguruan tinggi dikenal satu metode yang amat populer karena segi akademis dan kegiatan ilmiahnya, yakni problem-based learning (PBL). Prinsip metode ini juga memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk secara aktif dalam proses perumusan masalah sampai dengan pemecahan masalah yang ada dalam konteks bidang kehidupan sehari-hari.

Aspek kehidupan yang kini mendapatkan perhatian adalah proses demokratisasi, transparansi, dan kebebasan mengeluarkan, serta perlindungan manusia terhadap hak azasi manusia dalam berbagai bidang kehidupan. Pandangan terhadap aspek-aspek tersebut menempatkan peserta didik bukan hanya sebagai obyek didik yang hanya menerima perlakuan apa saja yang diberikan oleh gurunya, melainkan sebagai subyek didik yang harus dilibatkan dalam penentuan bahan ajar serta pola pembelajaran yang akan mereka terima dari pendidik. Perlakuan kasar dari guru kepada siswa, atau tekanan-tekanan fisik dan mental kepada peserta didik bukan saja dapat dikategorikan sebagai salah satu bentuk pelanggaran hak azasi manusia (HAM), tetapi juga justru memiliki implikasi yang kontraproduksi dalam proses pembelajaran. Dalam psikologi anak, perlakuan orang dewasa berupa tekanan fisik dan mental kepada peserta didik atau anak-anak dikenal dengan bullying.

Proses belajar mengajar tidak mungkin anak berlangsung dalam suasana penuh tekanan fisik dan mental. Bahkan dalam buku best seller bertajuk The Learning Revolution, Gordon Dryden and Jeannette Voh, 2002: 23-29, dalam Suparlan, 2004: 67-68) menyebutkan tujuh belas model revolusi pembelajaran yang diyakini akan mempengaruhi cara belajar peserta didik. Salah satu model tersebut adalah “belajar akan efektifjika dilakukan dalam suasana yang menyenangkan”.


Dari pelbagai latar belakang pemikiran tersebut maka di negeri ini telah tersemai satu model pembelajaran yang kemudian dikenal secara luas sebagai PAKEM, yakni singkatan dari Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan. Model pembelajaran ini menjadi terkenal luas dalam khasanah pembelajaran di Indonesia berkat adanya berbagai bentuk penataran dan pelatihan yang telah diadakan oleh berbagai pihak dalam berbagai kesempatan. Suasana pembelajaran yang menyenangkan (joyful learning) menjadi salah satu karakteristik utama PAKEM, di samping karakteristik-karakteristik lainnya yang tidak kalah penting, yakni aktif, kreatif, dan efektif.

COMMENTS

Nama

2018 FIFA WORLD CUP RUSSIA,1,Administrasi,2,Agama,2,analitik,1,Analogi,1,Antomin,1,aplle,1,arti hidup,3,Article,2,Artis,1,Bencana,3,Berita,5,Bhs. Indonesia,1,British Propolis,1,Buah,1,Budaya,1,Buku,1,cerita bahasa Inggris,3,comic,2,Covid-19,4,CPNS,2,Dapodik,1,Destinasi,2,Dunia pendidikan,17,edukasi,3,Ekskul,1,english,4,english story,3,facts,1,Fakta,6,Film,2,Folktale,3,Food,3,Football,4,Foto,1,Game Online,1,Guru,2,Health,5,Health and Fitness,1,Hewan,1,Historis,3,Hobi,4,Hotnews,8,Ice Breaking,3,Indonesia,11,IndonesiaKu,7,info,4,Info Pendidikan,7,Infrastructure,2,IPA,9,IPS,2,Islam,6,Jawa,1,Kelas 3,2,Kelas 4,11,Kelas 5,1,Kemampuan Vervbal,3,Kesahatan,2,Kesehatan,2,Kisah Hebat,1,Kisah Teladan,1,Kompetensi Teknis,1,Kue,1,kurikulum,2,Kurikulum 2013,1,Latihan Soal,2,Lifestyle,1,Live,1,Matematika,5,Materi,14,Metal Health,1,modernization,1,Money,1,Movie,2,Negara,1,New,30,New Article,148,News,10,panduan,1,Papua,3,Parenting,1,Pariwisata,2,passenger ports,1,pedagogik,3,Pelabuhan Penumpang,1,Pembelajaran,16,penalarana logis,1,Perangkat,1,Pkn,1,PPPK,42,Pramuka,2,Psikologi,4,Psychology,1,puasa,6,Ramadhan,13,Ramdhan,5,rangkuman,1,renungan hati,2,Resep Makanan,2,Riviu Bhs. Indoneisa,4,Riviu IPA,4,Riviu IPS,4,Riviu MTK,5,Riviu Pedagogi,7,Riviu PJOK SD,7,Riviu PPKn,5,Riviu PPPK,36,Sains,5,Sci-Tech,3,Science,1,Sejarah,5,semester 2,1,silogisme,1,Sinonim,1,Skolastik,4,South East Asia,1,SPORT,8,story,3,Study English,1,syawal,1,technology,1,TED,1,Teknologi,4,Tekpram,1,tema 5,1,Tema 6,1,Tips & Trick,29,Tokoh,4,Usaha,1,Zakat,1,
ltr
item
SyamSun: Munculnya istilah PAKEM
Munculnya istilah PAKEM
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEib6ZCpHutb7mbn9uroM3mnq23tFR8swmdmsf0CEjRoFP53Sc_hiczUk9_c7dAZcKNeU5rKFdEit5Mj9lPBOzaBjx2QW5tiQZx_ifMemkP4TQM0g5zdtlGL8Xk7bAt-2XJBBbTeTvjWRXU/s200/PAKEM.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEib6ZCpHutb7mbn9uroM3mnq23tFR8swmdmsf0CEjRoFP53Sc_hiczUk9_c7dAZcKNeU5rKFdEit5Mj9lPBOzaBjx2QW5tiQZx_ifMemkP4TQM0g5zdtlGL8Xk7bAt-2XJBBbTeTvjWRXU/s72-c/PAKEM.png
SyamSun
https://www.syamsun.com/2017/06/munculnya-istilah-pakem.html
https://www.syamsun.com/
https://www.syamsun.com/
https://www.syamsun.com/2017/06/munculnya-istilah-pakem.html
true
2602957277180905419
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content